Monday, March 26, 2007

AKU BUKAN SEPERTI YANG DULU...!

Dulu, yach belum lama sich, kira-kira 2 atau 3 tahun yang lalu, aku adalah orang biasa-biasa aja….
Dulu, aku dibilang pengangguran juga nggak, dibilang kerja juga nggak….
Dulu, pakaianku sedikit kumal dan nggak trendy….
Dulu, aku nggak punya dan nggak pernah juga pake jas atau dasi…
Dulu, aku kalau bertemu dengan orang-orang pemerintahan tidak pernah dianggukan kepala….
Dulu, aku jarang sekali bepergian naik pesawat udara…
Dulu, aku tidak pernah kenal dengan kata rapat, seminar, sidak, hearing, dengar pendapat dan semua kata-kata berat yang membuat orang tidak mengerti….
Dulu, aku tidak punya gelar sarjana S1, apalagi S2…
Dulu, aku tidak punya motor roda dua, apalagi mobil mewah…
Dulu, aku tidak punya kantor, atasan dan anak buah….
Dulu, aku hanya punya satu istri….

Setelah zaman ini berubah menjadi zaman reformasi, kehidupan dan segala label yang dulu ada padaku perlahan namun pasti, juga ikut berubah…

Sekarang, yach udah cukup lama juga sich, kira-kira 2 atau 3 tahun, aku adalah wakil dari sekelompok rakyat yang memilihku…
Sekarang, aku sudah punya pekerjaan tetap, walaupun mungkin hanya 5 tahun…
Sekarang, pakaianku jauh dari kumal dan senatiasa kuusahakan untuk tampil trendy…
Sekarang, aku nggak pede kalau tidak memakai jas, dasi dan kemeja lengan panjang…
Sekarang, orang-orang pemerintahan yang berpapasan dengan ku pasti akan menundukan kepalanya dan melempar seulas senyum manis…padaku
Sekarang, hampir setiap minggu aku menjadi penumpang pesawat udara, yang kadang-kadang aku sendiri tidak tahu untuk apa aku harus pergi…
Sekarang, bahasa yang kugunakan adalah bahasa yang susah dimengerti orang, ini sengaja kulakukan agar orang menganggapku seorang intelektual…
Sekarang, biar anda tau saja, sedang mempersiapkan disertasi doktoral, karena S1 dan S2 ku sudah kubeli dengan segepok doku, jadi jangan lupa, tolong cantumkan gelar-gelar itu kalau menuliskan namaku, mengundangku atau memuat berita tentangku…
Sekarang, aku memang tidak punya motor roda dua, tetapi aku hanya membeli “moge” (motor-gede) bermerk, lengkap dengan jaket kulit dan helm import… Mobil mewah sich kayaknya juga ada dech…, mau tau merknya…?, liat aja digarasi, terus kamu hitung berapa…?
Sekarang, kantorku ada, namanya gedung dewan, atasan ada, namanya ketua dewan, anak buah ada, namanya sekwan (sekretariat dewan), selain itu untuk menjaga keamananku, aku juga punya body-guard yang namanya satpol pp…
Sekarang istriku tetap satu, sekali lagi kuulangi “ TETAP SATU ”, tetapi kalau yang bukan istri, kayaknya cukup banyak juga sich…, biasalah, kan lagi trend…

Terus pak, mbak, boss…apalagi dong….

Yang jelas dan tolong dicatat ya….“ AKU BUKAN SEPERTI YANG DULU LAGI ” walau orang-orang yang kuwakili, yang menjadi konstituenku masih tetap seperti yang dulu….


Powered By Blogger